Ada Alasan Kenapa Seseorang Diam



Ada alasan kenapa seseorang menulis.
Ada alasan kenapa tidak semua orang menulis.
Tapi lebih baik sembunyi dalam fiksi.
Karena yang fakta terlalu mengena.

Ada alasan atas sebuah rasa.
Yang keberadaannya tidak berarti meniadakan rasa lainnya.
Tapi lebih baik dipendam saja.
Karena rasa kadang membuka siapa kita dan mereka yang sebenarnya.

Ada alasan kenapa yang ada menjadi tiada.
Ada alasan kenapa tidak semua menjadi ada.
Tapi lebih baik dibuat rahasia.
Karena yang ada dan apa adanya kadang membuat yang dirasa bersama terlalu nyata.

Ada alasan kenapa seseorang diam.
Yang keheningannya tidak berarti meniadakan apa yang ia percaya.
Tapi lebih baik bergeming.
Karena tidak semua orang siap merasakan riaknya.


Comments